StockWatch (Jakarta) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) diperkirakan bergerak antara 4.975-5.097 poin, Jumat (9/10). Demikian dikemukakan oleh M. Nafan Aji Gusta Utama, analis Binaartha Sekuritas, Jakarta, hari ini.
IHSG ditutup naik 34,82 poin (0,70%) menjadi 5.039,14 poin, Kamis (8/10). Kenaikan IHSG, antara lain, didukung oleh peningkatanharga saham emiten sektor aneka industri sebesar 1,78%, sektor konsumen 1,0%, dan sektor infrastruktur sebesar 0,91%.
Untuk perdagangan saham Jumat (9/10), Nafan merekomendasikan ‘beli’ saham Agung Podomoro Land Tbk (APLN), XL Axiata Tbk (EXCL), Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), dan Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA).
Adapun Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas Indonesia, Jakarta merekomendasikan ‛beli“ saham Astra International Tbk (ASII), Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN), Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN), Erajaya Swasembada Tbk (ERAA), Unilever Indonesia Tbk (UNVR), Harum Energy Tbk (HRUM), Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP), Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA), Pakuwon Jati Tbk (PWON), Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS), dan Nippon Indosari Corpindo Tbk (CPIN).(konrad)
Akhir pekan, IHSG Diprediksi antara 4.975-5.097 Poin
09 Oct 2020